Monday, August 31, 2009

Samsung BlackJack II


Samsung BlackJack II merupakan Windows Mobile 6 Standard smartphone yang baru saja dikeluarkan AT&T Februari ini. Seperti yang tercermin dari namanya, Samsung BlackJack II merupakan versi pengganti dari seri sebelumnya yang pernah dikeluarkan pada tahun 2006.

Namun tentu saja untuk versi terbaru ini lebih diperlengkapi dengan berbagai feature yang lebih baik dari pendahulunya. Seperti pada smartphone generasi saat ini, berbagai feature pengolahan Microsoft Office Documents dan Microsoft Push Email System dapat dijalankan dengan sangat lancar di Windows Mobile 6 ini. Untuk funsi standart seperti email, SMS, web browser, audio dan video player, address book, calendar, juga berjalan baik pada PDA ini.

Selain keunggulan dari sisi desain dan tampilan yang ringan dan praktis, dengan mengusung OS Windows Mobile 6, Samsung BlackJack II juga diperlengkapi dengan memory yang lebih besar dari pendahulunya, yaitu 128 MB RAM dan 256 MB ROM. Sedangkan pendahulunya hanya berkapasitas memory 64 MB RAM dan 128 MB ROM. Memory internal storage dari Samsung BlackJack II memang hanya 155 MB, namun kapasitas ini masih bisa dilipatgandakan dengan mempergunakan microSD memory card 8GB, sehingga berbagai file audio video dapat dengan bebas dimasukkan kedalamnya.

Untuk fungsi camera, Samsung BlackJack II telah memperharui diri dengan camera 2.0 mega pixel. Sedangkan versi sebelumnya masih mempergunakan camera 1.3 mega pixel. Fungsi GPS Receiver yang dipasangkan di Samsung BlackJack II ini juga memastikan Anda selalu dapat mengetahui posisi letak geografis dengan tepat. Untuk melengkapi datanya, pengguna dapat menginstall Google Maps Mobeli atau TeleNav.

Selain memakai keyboard QWERTY, Samsung BlackJack II juga dilengkapi kombinasi D-pad dan scrollwheel. Perpaduan ini merupakan yang pertama untuk kelompok smartphone selama ini. Perpaduan ini sekaligus juga memudahkan pengguna untuk memunjuk dan mengakses link ataupun icon dengan lebih cepat dan mudah.

Verizon XV6800, PDA Rating Atas


Inilah PDA yang menduduki rating teratas dari Survey PDA yang diadakan BrightHand. Verizon XV6800 sendiri merupakan versi terbaru yang dikeluarkan Verizon untuk menggantikan seri sebelumnya Verizon XV6700. PDA ini unggul baik dari segi desain maupun kelengkapan yang ditawarkan.

Desain Tablet-nya cukup menarik perhatian karena menawarkan kenyamanan ditunjang dengan teknologi touchscreen-nya dan keyboard QWERTY merupakan kelebihan lain dari Verizon XV6800 yang pada akhirnya kini banyak diikuti oleh PDA maupun Internet Tablet yang lain. Untuk spesifikasi lebih lengkapnya adalh sebagai berikut :

  • Manufacturer: Verizon
  • Model: Verizon XV6800
  • Dimensions: 4.3" (H) x 2.3" (W) x 0.7" (D)
  • Weight: 5.8 ounces
  • Camera Resolution: 2 Megapixels
  • Communications: Bluetooth, CDMA, EVDO, Wi-Fi
  • Keyboard Type: On-screen, QWERTY
  • OS: Window Mobile 6 Professional
  • Storage Card: microSD

Palm Treo 500v PDA


Palm Treo 500v merupakan generasi terbaru smartphone yang ditawarkan oleh Vodafone di seluruh penjuru Eropa dan beberapa tempat lain di dunia. Palm Treo 500v mengandalkan desain terbarunya yang lebih ramping daripada generasi Treo sebelumnya, namun tetap memakai desain keyboard yang sama dan fitur 3G.


Dengan mempergunakan Windows Mobile 6 Standart Edition, maka dapat diketahui bahwa Palm Treo 500v tidak mendukung teknologi touchscreens (layar sentuh). Namun ketidakhadiran teknologi touchscreens ini telah digantikan oleh fitur navigasi 5 arah (5-way navigation), dimana tak satupun tombol ataupun check box yang tidak dapat dijangkaunya. Selain itu, sebagai smartphone Palm Treo 500v juga dilengkapi dengan Personal Information Management (PIM) yang terdiri atas: calendar, To-Dos, address book, dan memo.

Prosesor yang dipergunakan oleh Palm Treo 500v sendiri adalah prosesor 400 Mhz PXA270 (Marvel Bulverde). Hal lain yang perlu diperhatikan dari Palm Treo 500v adalah tidak adanya fasilitas copy-paste pada Windows Mobile 6 Standart Edition ini. Sebagai telepon, Palm Treo 500v ini mempunyai kualitas penerimaan dan suara yang cukup baik dan jernih.

Alive YouTube Video Converter

Berita terbaru dari YouTube saat ini adalah berita mengenai released aplikasi terbarunya, Alive YouTube Video Converter versi 1.2.0.8. Alive YouTube Video Converter ini merupakan sebuah aplikasi download profesional dari YouTube yang dapat dipergunakan untuk men-download video dan mengkonversinya menjadi berbagai jenis format file secara langsung. Format output yang dimaksud meliputi AVI, MPEG, MP4, DivX, XviD, ASF, WMV, MOV, QuickTime, VOB, iPod, PSP, 3GP, iPhone, Zune, MP3, AAC, AC3 and M4A.

Dengan begitu kita akan dengan mudah membuat suatu versi CD atau DVD dari video-video tersebut, atau meng-copy-nya ke komputer lain atau bahkan meng-upload-nya ke iPod/iPhone, handphone, PocketPC, PDA, PSP atau media-media lainnya.

Fitur-fitur utama yang ditawarkan oleh aplikasi ini antar lain adalah :

  • Download video dari YouTube, Google Video, dan MySpace
  • Aplikasi ini juga dapat menjadi konverter yang mengijinkan pemakainya untuk mengkonversi video dari YouTube, Google Video dan MySpace
  • Jenis format output audio dan video yang beraneka ragam dan populer.
  • Windows Clipboard Monitor, sebuah utility untuk memonitor dan menganalisa secara otomatis jika ada online video YouTube beserta URL-nya.
  • Kecepatan download dan konversi format yang memuaskan.
  • Multithread, dapat melakukan download sekaligus konversi. Fitur ini juga sekaligus memampukan aplikasi ini untuk mendownload dan mengkonversi beberapa video sekaligus dalam satu waktu yang bersamaan.

Tips Koneksi CBN Hotspot Pada Nokia 9500 Communicator

Teknologi memang selalu dan akan terus berkembang, terutama di bidang telekomunikasi. Hal ini terlihat dari semakin marak dan canggihnya alat-alat yang berhubungan dengan teknologi komunikasi, salah satunya handphone. Kini telah tersedia berbagai produk handphone yang dibuat sesuai dengan kondisi, keinginan pasar maupun mengikuti teknologi yang semakin berkembang. Salah satu tipe handphone terbaru keluaran Nokia, yaitu Nokia 9500 Communicator, telah dilengkapi dengan teknologi Wi-Fi, yang memungkinkan penggunanya mengakses Internet di lokasi-lokasi tertentu yang menyediakan layanan Internet bcrteknologi WiFi, misalnya di lokasi-lokasi CBN Hotspot.

Bagi Anda yang memiliki handphone ini, tentu Anda ingin mengetahui cara setting CBN Hotspot, agar Anda dapat menikmati akses Internet gratis di kafe favorit melalui handphone Anda. Berikut kami uraikan langkah-langkah setting koneksi CBN Hotspot pada Nokia 9500 Communicator:
1. Sebelumnya, Anda masuk dulu ke tampilan utama, pilih "Tools" => "Control Panel" => "Connections". Kemudian klik "Connections", pilih "Wireless LAN" kemudian tekan "Select".
2. Pada menu "Wireless LAN", pilih "Networks". Jika Nokia 9500 Anda telah berhasil menemukan "SSID CBNHotSpot", pilih "View Details" untuk melihat detail koneksi CBN Hotspot Anda.
3. Klik "Create Access Point". Akan muncul kalimat "Do you want to create basic Internet access point for the selected WLAN network?", pilih "OK"
4. Pada tab "Connections", klik "Internet Setup". Pilih "CBNHotSpot", klik "Edit". Pilih tab "Security", kemudian klik "None" pada "Security Mode", lalu klik "Done". Pilih "Exit" untuk kembali ke menu utama.
5. Pilih folder "Media" => "Web" => "Open web address", masukkan URL atau alamat situs web yang ingin Anda kunjungi, misalnya www.yahoo.com, kemudian tekan "Go To".
6. Anda akan melihat tampilan "Window Network Connection". Pada menu "Select an access point", pilih "CBNHotSpot" kemudian klik "Connect".
7. Tunggu proses downloading, setelahnya akan tampil login page CBN Hotspot. Masukkan username dan password login Anda, kemudian klik "Access the Internet". Jika Anda memasukkan username dan password secara benar, maka akan muncul tampilan situs web yang Anda tuju. Kini Anda dapat melakukan aktivitas Internet seperti biasa.
8. Jika Anda ingn memutuskan koneksi Internet, caranya juga sangat mudab. Tinggal klik "Exit", atau pada menu Utama Nokia 9500, pilih "Tools", "Connection Manager", kemudian pilih nama koneksi, lalu klik "Disconnect".

Nah, kini Anda sudah tahu bagaimana cara terkoneksi ke CBN Hotspot menggunakan Nokia 9500, bagaimana kalau secepatnya dicoba ?